Jelang Ramadhan, RKB Bersama Warga Perum Mawar Indah 1 Gotong Royong Bersihkan Rumput Liar 

0
129

Kendal, Harianjateng.com- Relawan Kendal Bersatu (RKB) bersama warga Perumahan Mawar Indah 1 Desa Sarirejo Kecamatan Kaliwungu gotong royong membersihkan rumput liar yang meresahkan warga, Minggu pagi (10/3/2024) yang berlokasi di depan Perum Mawar Indah 1 RT. 08. RW. 09 Desa Sarirejo Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

 

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua RKB, Aris Susanto beserta sepuluh orang anggota, dan diikuti para warga di Perumahan Mawar Indah 1.

 

Para relawan dan warga langsung menyisir lahan persawahan seluas 1.500 meter yang ditumbuhi rumput liar setinggi 2 meter.

 

Perlu diketahui bahwa rumput tersebut menghasilkan semacam kapuk, dan setiap hari berterbangan di pemukiman warga, sehingga berdampak gatal-gatal pada tubuh seseorang.

 

Usai kegiatan kerja bakti, Ketua RKB Aris Susanto mengatakan, bahwa kegiatan ini untuk menindaklanjuti laporan dari warga terkait adanya rumput liar yang meresahkan.

 

“Alhamdulillah menjelang bulan suci Ramadhan ini kami bersama warga Perum Mawar Indah 1 bisa bersama-sama gotong royong membersihkan rumput liar yang meresahkan,” tutur Aris.

 

Menurutnya Aris, rumput dengan tinggi 2 meter dan terdapat semacam kapuk ini tentunya membuat warga resah, karena ketika menempel di baju sulit dibersihkan, dan menyebabkan gatel pada kulit. Maka, perlu dibersihkan agar warga bisa menjalankan ibadah puasa dengan suasana yang nyaman.

 

“Semoga apa yang kita lakukan ini bisa membawa manfaat bagi warga, dan tentunya terus meminta doa kepada masyarakat agar RKB bisa Istiqomah dalam membantu apa yang menjadi kesulitan masyarakat,” tutur Aris Susanto.

 

Sementara itu, Warga Perumahan Mawar Indah 1, Pujiyanto mengucapkan terima kasih kepada ketua dan seluruh anggota RKB yang sudah membatu warga, karena rumput yang meresahkan sudah bersihkan.

 

“Sebelumnya rumput tersebut memang meresahkan, apalagi saya masih punya anak kecil dan merasakan dampaknya, karena anak-anak terkena gatal-gatal,” kata Pujianto.

 

Ia juga mengaku senang karena sekarang sudah bersih, dan tentunya warga sudah merasa lebih nyaman.

 

Red-HJ99/HR