Wonosobo, Harianjateng.com – Bertempat di Ruang Sinensis, Tambi Tea Resort Wonosobo, pengurus Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah periode 2024-2029 bersama Ketua dan Sekretaris Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PCNU Kabupaten/Kota se Jawa Tengah melaksanakan kegiatan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I pada Sabtu (19/10/2024).
Dalam sesi pemaparan program kerja, dipimpin Wakil Sekretaris LP. Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah Ahmad Jauhari, dan Sekretaris LP. Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah Dr. Muhammad Ahsanul Husna.
Ke-12 bidang tersebut meliputi Bidang Pengembangan Kurikulum, Bidang Pengembangan Pendidikan, Bidang Pengembangan Pendidikan Sekolah (SD/SMP/SMA), Bidang Pengembangan Pendidikan Sekolah (SMK), Bidang Pengembangan Literasi, Numerisasi, dan Pendidikan Inklusi, Bidang Data, Pengembangan IT, dan Aset, Bidang Kerjasama Antar Lembaga Pemerintahan, Daerah, dan Masyarakat, Badan Penelitian, Pengembangan dan Diklat, Bidang Layanan dan Usaha, Bidang Pramuka, Olahraga dan Seni, Bidang Manajemen LSP P2 Ma’arif dan Bidang Kesekretariatan dan Rumah Tangga Kantor.
Kegiatan itu juga dirangkai agenda Lauching Pekan Olahraga dan Seni Ma’arif (PORSEMA) XIII ditandai dengan launching logo, dan Penganugrahan Kejuaraan Olimpiade Sains dan Ke-NU-an (Oskanu) III. Sedangkan pada Sidang Komisi dilaksanakan pembahasan Peraturan Organisasi dan Kelembagaan (SISDIKNU), pembahasan program dan rekomendasi, dan persiapan Rapat Kerja Dinas (Rakerdin).
Dalam laporannya, Ketua Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah Fakhrudin Karmani mengatakan bahwa selama dua hari ini, kita akan melaksanakan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) yang merupakan hasil dari program kerja yang disusun saat pengukuhan pada Agustus 2024 lalu.
“Program-program yang ada di LP. Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah ini ada sepuluh (10) program kerja strategis yang dibagi pada 11 Bidang masing-masing yang bisa dipedomani di tingkat wilayah,” katanya.
Dalam kesempatan itu, katanya, ada forum rekomendasi. “Saya harap semua pengurus Ma’arif cabang bisa memberikan masukan,” beber dia.
Selain program reguler, dalam kesempatan tu Wakil Ketua LP. Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah Dr. Najahan Musyafa juga memaparkan English Capaticy Building Program. “Kami harap semua cabang bisa mengirimkan minimal dua peserta sesuai syarat, karena jumlahnya ada 40 kuota,” katanya.
Informasi lebih lanjut terakit program beasiswa yang diperuntukkan Guru Bahasa Inggris untuk jenjang SMP/MTs dan SMA/SMK/MA di bawah satuan pendidikan Ma’arif NU bisa dilihat di website Maarifnujateng.or.id. (Ibda).