Mahasiswa KKN Tim II UNDIP Buat Infografis sebagai Alat Efektif Pencegahan Stunting

0
28
Penyerahan banner Infografis Data Konvergensi Layanan Stunting kepada Ketua TP PKK. Desa Pagergunung, Kecamatan Ulujami, Kabupaten Pemalang (09/08/2024) (foto: dokumentasi pribadi)

Harianjateng.com – Data adalah aset berharga dalam era informasi saat ini, namun kompleksitas seringkali membuatnya sulit dipahami, terutama oleh masyarakat awam. Data mentah hanya menyajikan fakta tanpa memberikan informasi yang berguna secara utuh. Oleh karena itu, proses analisis dan penyajian data sangat penting agar data dapat dimanfaatkan secara efektif. Salah satu metode yang efektif untuk menyajikan data adalah visualisasi data, yang memungkinkan penyajian informasi kompleks dalam bentuk grafis yang sederhana dan informatif.

Dengan visualisasi data yang baik, informasi yang terkandung dalam data dapat lebih mudah dipahami, memfasilitasi pengambilan keputusan yang lebih baik oleh pemangku kepentingan. Infografis adalah representasi visual dari informasi atau data yang menggabungkan teks dengan elemen visual seperti gambar, grafik, ilustrasi, dan tipografi. Fungsi utama infografis adalah menyajikan data secara ringkas dan sederhana, sehingga lebih mudah dipahami dan menarik bagi publik.

Data posyandu memiliki potensi besar untuk digunakan sebagai dasar perencanaan dan pengambilan keputusan program kesehatan. Namun, penyajian data dalam bentuk tabel atau laporan yang panjang seringkali membuat informasi tersebut sulit diakses dan dipahami oleh masyarakat. Yusraini Nurul Asra, seorang mahasiswa KKN TIM II Universitas Diponegoro 2023/2024, mengambil inisiatif untuk menyajikan data posyandu di Desa Pagergunung dengan lebih efektif melalui pembuatan infografis.

Infografis dibuat berdasarkan data Kuesioner Indeks Desa Membangun 2024 bagian “Konvergensi Layanan Stunting Desa Pagergunung”. Infografis tersebut mencakup informasi proporsi anak berdasarkan jenis kelamin, status gizi bayi (gizi normal, gizi kurang, gizi buruk, stunting), kondisi kesehatan ibu hamil (kondisi normal, kondisi KEK), serta cakupan layanan pada bayi dan ibu hamil.

Penyajian infografis ini dibuat dalam bentuk stand banner. Infografis ini telah diserahkan dan diterima dengan baik oleh ibu Munaroh selaku Ketua TP PKK Desa Pagergunung pada hari Jum’at (09/08/2024). Keberadaan infografis ini diharapkan dapat menyajikan data posyandu secara menarik, informatif dan mudah dipahami, sehingga dapat memberikan informasi yang akurat dan terkini untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga kesehatan bayi dan ibu hamil serta mendorong pencegahan stunting secara aktif. (HJ33).