Merapat ke Golkar, Sekda Siap Maju Calon Walikota Semarang

0
170
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Semarang Iswar Aminuddin menyerahkan surat tugas dari DPP Partai Golkar

SEMARANG, Harianjateng.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Semarang Iswar Aminuddin menyerahkan surat tugas dari DPP Partai Golkar untuk maju menjadi bakal calon walikota kepada DPD Partai Golkar Kota Semarang dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Semarang tahun 2024.

Iswar datang ke kantor DPD Partai Golkar Kota Semarang di Jalan Veteran bersama ratusan Relawan Bolone Mase ‘Gibran’, Relawan Basis, for me is for you, dan relawan Nongkis. Penyerahan surat tugas pada Sabtu malam (11/4/2025) tersebut langsung diterima oleh Ketua DPD Partai Golkar Kota Semarang, Erry Sadewo.

Sebelumnya, Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Semarang, M. Ulil Haq, menjelaskan bahwa Iswar Aminuddin sudah tercium radar DPP Partai Golkar untuk diajukan sebagai bakal calon Walikota Semarang.

“Radar dari DPP Golkar ada tiga orang salah satunya adalah Iswar Aminuddin,” ujar Ulil dengan singkat.

Ketua DPD Partai Golkar, Erry Sadewo saat menyambut Iswar Aminuddin mengatakan bahwa, setelah mendapat surat tugas tersebut, Iswar juga sudah mengisi formulir pendaftaran.

“Pak Iswar sudah mengantongi surat tugas dari DPP Partai Golkar,” ujarnya.

Erry menambahkan, Golkar memang memberikan surat tugas tersebut karena Iswar Aminuddin memiliki visi yang sama dengan partainya dalam membangun Kota Semarang. “Yang jelas visi dan misi Golkar untuk memajukan dan mengguyubkan masyarakat bisa dijalankan oleh Pak Iswar,” ujar Erry.

Diakhir acara, Iswar Aminuddin tak lupa menyampaikan terimakasih kepada para relawan yang setia mendukungnya. “Terimakasih sahabat-sahabatku semua dari Relawan Bolone Mase ‘Gibran’. Terimakasih pula pada Relawan Basis, for me is for you, dan relawan Nongkis,” ujarnya.

“Kami menyampaikan surat tugas kepada DPD Partai Golkar Kota Semarang sekaligus mengembalikan formulir untuk mendorong saya maju di Pilkada 2024. Ini adalah langkah awal agar kita teguh dan berjuang untuk menang,” tutupnya. (HJ33/Hi).